Tentang Kami
PT. Muler Pasific Labelindo adalah perusahaan yang bergerak di bidang aksesoris garmen (label utama, label perawatan, size label, zipper puller, label dua sisi dan sebagainya), yang telah disertifikasi CONFIDENCE IN TEXTILE STANDARD 100 oleh OEKO-TEX® (asosiasi internasional untuk penelitian dan pengujian di bidang tekstil dan ekologi kulit). Semakin dekat dan sering bersentuhan dengan kulit maka semakin ketat tesnya. Tes termasuk standar hukum, bahan berbahaya untuk kulit yang fokus pada kesehatan konsumen.
​
Kami didukung oleh tim profesional untuk menghasilkan produk berkualitas tinggi. Hasil dari produk kami adalah label yang halus dan tidak gatal, Kami percaya Anda sangat memprioritaskan kenyamanan pelanggan anda begitu juga kami sangat memperhatikan tentang kenyamanan dan keinginan pelanggan kami. Produk kami telah digunakan oleh banyak perusahaan besar dikarena produk kami sangat cocok untuk semua jenis kulit.
​
Tidak dapat dipungkiri lagi beberapa pelanggan memotong dan membuang label merek pakaian hanya karena mereka merasa tidak nyaman dan merasa gatal dengan label yang ada di kerah dalam produk pakaian. Sayang sekali bukan jika merek produk Anda harus dibuang oleh pelanggan Anda hanya karena alasan tersebut.
​
Anda pasti ingin membuat produk Anda selalu terlihat lebih mewah, gaya dan berbeda dari yang lain tanpa mengesampingkan kenyamanan dan kesehatan pelanggan Anda. Kami sangat sadar akan hal itu. Untuk itu kami selalu menjaga hasil yang halus, nyaman di kulit dan tidak mengiritasi kulit. Kami selalu menjaga kualitas terbaik dari produk kami sebagai standar dasar produk kami.
​
Kami selalu melakukan proses pengambilan sampel pertama secara GRATIS untuk pesanan label Anda, sampai ada kecocokan antara harapanmu dengan kami.
​
Kami selalu menerima saran pelanggan kami sebagai masukan terbaik kami. Dengan selalu berusaha mewujudkan keinginan pelanggan kami hal itulah yang membuat kami selalu dipercaya oleh perusahaan besar untuk membuat label mereka.
​
Tim kami selalu siap untuk melayani dan memberikan saran terbaik kami kepada Anda, jika Anda mengalami kesulitan dan masih belum yakin menentukan jenis kualitas dan jenis pelipatan yang cocok untuk produk Anda, tim kami dengan senang hati memberikan saran terbaik untuk produk Anda.
​
Saat ini kami menyediakan layanan untuk perusahaan besar, menengah dan bahkan menengah kebawah. Tentu saja layanan terbaik yang kami berikan kepada setiap pelanggan tanpa membedakan, sebab itulah yang membuat perusahaan kami hingga kini percaya untuk memberikan pendukung terbaik untuk produk mereka. Kami selalu menjaga hubungan baik kami dengan masing-masing pelanggan kami dan memberikan hasil terbaik dari produk kami kepada pelanggan kami.
​
Kami secara profesional bergerak dalam aksesoris garmen telah sangat lama, berdasarkan keahlian dan kemampuan kami itulah, kami yakin memberikan hasil terbaik kami dan membuat produk Anda lebih bergaya, tampak lebih mewah tanpa mengesampingkan kenyamanan dan kesehatan pelanggan Anda.